4 Aplikasi Jual Beli Mobil Terbaik di Indonesia
Apakah Anda ingin membeli atau menjual
mobil bekas, namun kesulitan menemukan penjual atau pembeli? Pertimbangkan cara yang lebih efektif untuk menjual maupun membeli mobil
impian Anda. Biasanya medium yang digunakan untuk menjual mobil yaitu iklan koran. Namun di era smartphone, solusi lain untuk menjual dan membeli mobil datang dari berbagai aplikasi yang khusus dirilis untuk mempertemukan penjual dan pembeli mobil.
Berikut merupakan
berbagai macam aplikasi jual beli mobil terbaik dan terpercaya yang kami rekomendasikan.
1. Mobil123
Aplikasi mobil123 menyediakan fitur yang dapat mempermudah kegiatan
jual beli mobil online. Mobil123 menyediakan fitur mobil dijual dengan
menawarkan ratusan ribu iklan mengenai mobil bekas maupun baru. Iklan
ditampilkan dengan gambar serta penjelasan deskripsi yang lengkap sehingga calon pembeli dapat mengetahui kondisi mobilnya.
Aplikasi ini menyediakan fitur yang dapat membantu Anda melakukan pemilihan perbandingan harga mobil. Selain itu aplikasi Mobil123 dilengkapi dengan fitur negosiasi yang bisa digunakan oleh pembeli untuk melakukan dealing dengan penjual.
Aplikasi ini menyediakan fitur yang dapat membantu Anda melakukan pemilihan perbandingan harga mobil. Selain itu aplikasi Mobil123 dilengkapi dengan fitur negosiasi yang bisa digunakan oleh pembeli untuk melakukan dealing dengan penjual.
2. Carmudi
Aplikasi jual beli mobil Carmudi sangat terkenal. Aplikasi Carmudi
sudah tersedia di berbagai negara seperti Timur Tengah, Amerika Latin, Myanmar,
Indonesia, Afrika, Asia, Filipina, dan Bangladesh. Carmudi menyediakan beragam
pilihan fitur mencari mobil berdasarkan jenis, harga, kondisi mobil, region, tahun
keluaran, penjual, bahan bakar, warna, dan harga. Melalui fitur yang disediakan, konsumen lebih mudah mencari mobil impiannya.
3. Auto2000
Auto2000 merupakan salah satu aplikasi jual beli mobil berbasis
android dan IOS yang dirilis pada tahun 2011. Aplikasi ini dikembangkan PT Astra
Internastional dengan tujuan menyediakan fasilitas khusus pemilik mobil Toyota.
Fasilitas yang diberikan antaralain informasi mengenai produk mobil keluaran terbaru
maupun lama dari pabrikan Toyota.
4. OLX
OLX adalah salah satu situs jual beli online terbesar di Indonesia. OLX memiliki
banyak kategori, salah satunya fitur jual beli mobil online. Bila Anda mencari
mobil di OLX, pilih fitur kategori kendaraan. Banyak mobil yang
direkomendasikan oleh OLX kepada Anda. Pencarian mobilpun cukup mudah, karena
tampilan spesifikasi mobil seperti warna, merk, dan harga ditampilkan
dengan jelas. Setelah itu, kontak nomor telepon atau Whatsapp penjual yang biasanya terteri di iklan yang ditampilkan. Lalu, Anda siap untuk mengecek mobil yang akan anda beli dengan melakukan pertemuan dengan pembeli.
Dengan berbagai aplikasi di atas, Anda akan dimudahkan dalam mencari serta menjual mobil secara online. Aplikasi yang
telah kami sebutkan boleh dibilang cukup terpercaya, sehingga Anda tidak perlu
takut untuk mencari mobil dengan bantuan aplikasi tersebut. Namun, Anda harus tetap berhati-hati dalam memeriksa kelengkapan surat-surat dan kondisi mobil saat melakukan pembelian. Pertimbangkan juga biaya lain-lain seperti biaya balik nama dan biaya pengantaran mobil jika mobil yang tersedia tidak berada di tempat yang dekat dengan Anda.
Tidak ada komentar